Rabu, 30 Desember 2009

Harus Bisa

Pagi yang menyebalkan...
Ga tau kenapa, pagi ini aku bad modd bgt.
Saat aku ingat kekesalan yang ada di hati ini, ingin rasanya kucekik dan kumaki isi dunia yang telah memberikan kesedihan itu padaku.

Aku ingin membencinya, tapi hati kecilku berkata kalo membenci bukanlah satu-satunya jalan terbaik untuk menyelesaikan masalah.
Kerjaan di kantor juga menumpuk dan ga bisa kubayankan apa jadinya kalo pekerjaan ini tidak selesai.

Semuanya menyebalkan pagi ini,
untung saja aku sudah diberikan semangat oleh ibu ku tadi pagi begitu aku bangun, dan sapaan manis dari pujaan hati bisa untuk menyembuhkan kesedihan di hati.

Untung ada mereka yang selalu menyayangiku dan selalu perhatian serta mendukungku di saat aku mengalami masa-masa sulit itu. Aku juga berterimakasih buat orang yang sudah meberikanku kesedihan ini, karena kesedihan di hati ini aku bisa menjadi orang yagn tegar dan mampu berjuang untuk melakukan yang terbaik demi kesenanganku dan kesenangan orang-orang di sekitarku.

Ini tugas pertamaku, aku tak ingin mengecewakan mereka yang sudah mempercayakan tugas ini kepadaku. Sungguh hidup ini penuh dengan kejutan dan teka-teki.

Sikap optimis dari orang yang sangat kusayangi telah berhasil merubah pikiranku yang kadang kurang percaya diri, dan kini aku tidak lagi hanya bisa berharap denga kata "mudah-mudahan" tapi kini aku mampu untuk yakin akan kemampuan dan rencana Tuhan.
Kata "mudah-mudahan" sudah diganti menjadi "Harus Bisa", semuanya berkat dia yang kusayangi. Makasih ya ka2...
Ka2 da merubah kelemahanku selama ini menjadi keyakinan dan kekuatan untuk bisa bertahan.

Pekerjaan ini hampir selesai dan aku yakin ini pasti akan selesai sesuai dengan apa yang diharapkan...

1 komentar:

Tinggalkan Komentar Anda